Bimtek Kegiatan Pekarangan Pangan Bergizi Dinas Pertanian Kabupaten Deiyai

 


Deiyai-dispertan-kabupatendeiyai.com/- Bidang Tanaman Pangan dan Hortikultura Dinas Pertanian Kabupaten Deiyai melaksanakan Bimbingan Teknis (Bimtek), Kegiatan Pekarangan Pangan Bergizi (P2B) Selasa 21 Oktober 2025.

Bimtek ini dibuka oleh Sekretaris Dinas Pertanian Kabupaten Deiyai  Demianus Pakage, S.Pd dan dihadiri oleh Kepala Bidang Tanaman Pangan dan Hortikultura Yakomina Pigome dan Kepala Bidang Sarana dan Prasarana Peyuluhan Bernadeta Doo, S.Pi. serta  Petugas Penyuluhan Lapangan PPL Kabupaten Deiyai yang menjadi pendamping penerima kegiatan Pekarangan Pangan Bergizi (P2B), dan dihari peserta 16 kelompok tani perwakilan masing-masing 2 orang.

Tujuan kegiatan ini untuk meningkatkan kapabilitas/kemampuan petani khususnya dalam optimalisasi pemanfaatan lahan pekarangan untuk peningkatan ketahanan pangan keluarga.

Materi bimtek dengan Narasumber, diantaranya :

1.    Budidaya Kol di dataran tinggi oleh Bernadeta Doo, S.Pi

2.    Budidaya Bawah Merah dan Bawang Putih Pake Pupuk Kandang dan Abu Dapur  Oleh Yakomina Pigome

Bimtek ini diberikan sebagai edukasi kepada kelompok dalam melaksanakan P2B, mulai dari budidaya, pengendalian OPT sampai penanganan panen dan pascapanen sehingga komoditas yang diusahakan dapat berproduksi dan menambah pendapatan keluarga.

Saat ini kegiatan P2B dalam proses persiapan lahan, adapun jenis bantuan yang diberikan diantaranya benih pisang, caisim, jagung manis, buncis, kacang panjang, kangkung dan tomat dalam bentuk sachet sedang tanaman cabai diberikan dalam bentuk polybag yang dipelihara dilahan pekarangan.

Bintek sangat tepat diberikan diawal karena kelompok masih melakukann persiapan lahan sehingga dapat berbagi pengetahuan sebelum melaksanakan kegiatan penanaman dilahan.

Benih sayuran dalam bentuk sachet dapat ditanam saat awal musim hujan agar air yang tersedia cukup untuk menghindari kegagalan. (JP)

Thanks for reading Bimtek Kegiatan Pekarangan Pangan Bergizi Dinas Pertanian Kabupaten Deiyai . Please share...!

About Dinas Pertanian Kabupaten Deiyai

Previous
« Prev Post

Related Posts

    Blogger Comment
    Facebook Comment